BOGOR, newsskri. com
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara, S.H dalam Rapat Paripurna Mendesak Bupati dan Wakil Bupati Bogor terpilih di DPRD Kabupaten Bogor untuk segera membuat tim transisi, Rabu petang, (05/02/2025)
Hal itu disampaikannya setelah Rapat Paripurna selesai mengesahan Bupati dan Wakil Bupati Bogor terpilih hasil Pilkada 2024.
Kata Sastra Winara, tim transisi dibentuk untuk memastikan kelancaran peralihan kepemimpinan dari Pj Bupati ke Bupati dan Wakil Bupati Bogor terpilih.
"Dengan ditetapkannya hari ini, mungkin besok tim transisi dari bupati Bogoe terpilih dan Pj Bupati akan dibentuk," beber Sastra Winara.
Lebih lanjut Sastra Winara, tim transisi ini memiliki peran penting dalam menyinkronkan kebijakan antara pemimpin sebelumnya dengan kepala daerah baru agar estafet kepemimpinan dapat berjalan dengan lancar.
"Hal ini penting agar terdapat gambaran yang jelas mengenai program dan kegiatan yang akan dijalankan oleh Bupati dan Wakil Bupati Bogor terpilih Rudy Susmanto, S.Si dan Ade Ruhandi, S.E," tegasnya.
Namun, Sastra Winara akan segera mengirimkan hasil rapat paripurna penetapan Bupati dan Wakil Bupati Bogor terpilih ini kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk diteruskan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
"Walaupun diberi waktu hingga tiga hari setelah paripurna, namun kita akan mengirimkan hasil rapat paripurna ini esok hari ke Kemendagri melalui Provinsi Jawa Barat," pungkas Sastra Winara. (Hari Setiawan).