Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sambut 17 Tahun Banten, HMB Jakarta Ajak Mahasiswa Berpikir Kritis

Friday 6 October 2017 | October 06, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2017-10-06T15:22:52Z


NEWSSKRI.COM, Tangerang Selatan,- Menyambut ulang tahun Banten yang ke 17 Tahun, mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Banten (HMB) Jakarta, menggelar 'Diskusi Publik' bertajuk, '17 Tahun Banten: Membaca Arah Pembangunan Banten, Mau Bagaimana ?'.

Acara diskusi publik ini bertempat di Aula Himpunan Mahasiswa Banten (HMB) Jakarta, Jl. Semanggi II, Kelurahan Cempaka Putih, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, dengan dihadiri oleh beberapa pembicara, dari mulai Pemerintah, Pengamat Politik sampai Sejarawan Banten.

Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Banten, Adhia Muzaki mengatakan, acara diskusi publik ini, merupakan kegiatan rutin organisasi yang dapat menunjang keilmuan mahasiswa.

Dalam sambutannya, Adhia mengatakan, persoalan Banten tidak bisa dilepaskan dari HMB, sebab mahasiswa Banten memiliki kewajiban untuk memikirkan persoalan-persoalan yang saat ini terjadi di Banten, terutama soal kemiskinan dan sebagainya.

"HUT 17 Tahun Banten, kita harus banyak merefleksikan, persoalan Banten, sebab persoalan Banten dan HMB memang tidak bisa putus, dan dilepaskan, sebab, kita semua mahasiswa Banten memiliki kewajiban, untuk memimikirkanya," ujar, Ketua Umum HMB Jakarta, Adhia Muzaki, dalam sambutannya.

"Saya juga ucapkan selamat ulang tahun untuk Banten yang ke 17 Tahun, dan kita juga dalam momentum ultah Banten ini, akan melakukan proses kaderisasi, yaitu taaruf dan pelatihan anggota," ujar Adhia.

Sekedar Informasi, dalam diskusi publik tersebut, hadir Pihak Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Banten, yang diwakili oleh, Daiman, Pengamat Politik, Dr. Ali Nurdin, Polda Banten, diwakili oleh Kasubdit 3 Dit Intelkam Polda Banten, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Saiful Mustofa, dan Sejarawan Banten, Bony Triyana.

Sebelumnya, dalam acara diskusi publik tersebut, HMB Jakarta, mengundang Ketua DPRD Provinsi Banten, Asep Rahmatullah, namun Asep mendadak membatalkan untuk tidak hadir.

Senada, Ketua Yayasan Himaba, Anag Ainul Yaqin, mendukung penuh, kegiatan diskusi publik, yang digelar oleh  mahasiswa Banten.

Anang menilai, kegiatan tersebut, adalah bagian dari kegiatan positif yang dapat menunjang pemahaman mahasiswa tentang Banten.

"Kami pasti terus mensupot kegiatan-kegiatan seperti ini, karena kegiatan seperti ini, selain bisa menunjang adik-adik mahasiswa, juga bisa memberikan informasi-informasi mengenai Banten" ujar, Anang Ainul Yaqin dalam sambutannya.

Diketahui, tidak hanya diskusi publik, Himpunan Mahasiswa Banten juga, Jumat (06/10) akan menggelar Taaruf dan Pelatihan Anggota. (al)
×
Berita Terbaru Update