Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Redaksi halaman

gambar pantai

www newsskri.com. Pedoman Media Siber Kemerdekaan berpendapat, kemerdekaan berekspresi, dan kemerdekaan pers adalah hak asasi manusia yang dilindungi Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, dan Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia PBB. Keberadaan media siber di Indonesia juga merupakan bagian dari kemerdekaan berpendapat, kemerdekaan berekspresi, dan kemerdekaan pers. Media siber memiliki karakter khusus sehingga memerlukan pedoman agar pengelolaannya dapat dilaksanakan secara profesional, memenuhi fungsi, hak, dan kewajibannya sesuai Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers dan Kode Etik Jurnalistik. Untuk itu Dewan Persbersama organisasi pers, pengelola media siber, dan masyarakat menyusun Pedoman

Iklan

Tag Terpopuler

OKP GEMA Dorong Eghi Suhendar Maju di Muscam KNPI Legok Banten

Selasa, 18 Juni 2024 | Juni 18, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-18T22:16:39Z
TANGERANG,newsskri.com

Ketua OKP (Organisasi Kepemudaan) GEMA MP Kanzil, merekomendasikan saudara Eghi Suhendar untuk maju sebagai Calon Ketua KNPI kecamatan Legok Tangerang Banten diperiode selanjutnya. 

Dan Muscam (Musyawarah Kecamatan) atau pemilihan Ketua KNPI Kecamatan Legok dalam waktu dekat akan digelar. 

Hal ini Ia ungkapkan Eghi Suhendar merupakan sosok yang tepat dan memiliki Visi dan Misi untuk memajukan Kecamatam Legok. 

"Dikarenakan saudara Eghi mempunyai visi misi yang sama untuk memajukan Kecamatan Legok dan Ia juga sudah mengantongi beberapa OKP diantaranya WKI, PPAPRI, Pemuda sriwijaya, IPNU dan juga ansor, yang siap merekomendasikan saudara egi untuk menjadi ketua knpi kecamatan legok," ungkap Kanzil saat ditemui di Kecamatan Legok, Selasa (18/06/2024). 

Hal senada diungkapkan Saudara Yogi Vigoy yang mewakili OKP Pemuda Sriwijaya, bahwa harus sudah ada yang mengisi posisi Ketua KNPI karena Ketua sebelumnya mengundurkan diri. 

"Karena knpi di Kecamaan Legok harus segera dipimpin oleh ketua knpi yang baru, setelah Ketua Knpi sebelumnya telah mengundurkan diri, dan agar KNPI kecamatan dapat menjalankan program dan kegiatan kepemudaan di wilayah Legok," tambah Yogi Vigoy. 

Perlu diketahui, KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia) adalah tempat berhimpunnya Organisasi Kepemudaan  (OKP) yang ada di Indonesia dan dibawah pimpinan Kementrian Pemuda dan Olahraga. (Hari).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update