Maja,newsskri.com
Ikatan keluarga Minang Maja( IKM) Maja menggelar acara Pengukuhan Serta Pelantikan Kepengurusan Ikatan Keluarga Minang Maja pada hari Minggu tanggal 17 Desember 2023.
Acara yang selenggarakan di Gedung serbaguna Maja, kecamatan Maja, kabupaten Lebak Banten , turut hadir Camat Maja yang di wakili , Kapolsek Maja Kompol Trisutrisno S.H , Danramil Maja Kapten Infantri H. Ahmad Yani , Kapolsek Curug Bitung Iptu Hendro Bahar S.H , Ketua DPD IKM Lebak Purnawirawan AKBP Jamaludin Chaniago S.H, M.H , Ketua MUI Maja, K.H Makhum Saupi , Ketua Pembina IKM Maja Mak Cik Tanjung, Ketua IKM Maja Arifin Montela beserta jajarannya turut hadir pula Ketua IKM Solear Al afkoni dan jajarannya.
Pelantikan serta pengukuhan di lantik langsung oleh ketua DPD IKM Lebak Purnawirawan AKBP Jamaludin Chaniago kepada ketua IKM Maja Arifin Montela.
Warga sangat berantusias ,terlebih perantau Minang yang berdomisili di Maja dalam menghadiri acara yang di selenggarakan oleh Ikatan Keluarga Minang Maja acara yang di meriahkan oleh artis Minang dan di suguhkan kan dengan kuliner khas Minang , Acara Pengukuhan Serta Pelantikan berjalan dengan sukses , meriah.
Kapolsek Maja memberikan himbauan agar IKM Maja yang sudah terbentuk turut menjaga kondusifitas selalu bersinergi dengan unsur Muspika agar tercipta acara Pesta Demokrasi yang damai .
Dalam wawancara nya Ketua IKM Maja Arifin Montela mengatakan
" Saya bersyukur Alhamdulillah di percaya untuk memegang Amanah dari ketua DPD IKM Lebak , saya sebagai ketua IKM Maja meminta kepada awak media meliput acara ini , tujuan terbentuk nya IKM maja , agar tali silaturahmi lebih terjalin baik lagi , berharap ke depan nya IKM lebih baik kokoh ,solid lagi dan lebih sukses lagi dan manfaat program nya bisa di rasakan masyarakat sekitar khususnya perantauan minang Maja kedepannya ucapnya.( Ilham/Samsul B).